Jumat, 03 Oktober 2014

Perbedaan Ilmu Sosial Dasar dengan Ilmu Pengetahuan Sosial

Sebelum mengetahui perbedaannya, mari kita ketahui apa itu pengertian dari keduanya.

Ilmu Sosial Dasar : Ilmu pengetahuan yang mempelajari tentang masalah-masalah sosial didalam sebuah masyarakat yang diharapkan dapat memberikan pengetahuan dasar dan pengertian umum tentang konsep-konsep yang dikembangkan untuk mengkaji masalah manusia.

Ilmu Pengetahuan Sosial : Ilmu pengetahuan tentang manusia dalam kelompok yang disebut masyarakat dengan menggunakan berbagai disiplin ilmu sosial, seperti sosiologi, geografi, ekonomi, sejarah, antropologi, dan sebagainya.

Jadi perbedaannya adalah, Ilmu Sosial dasar adalah ilmu yang mempelajari masalah-masalah sosial didalam masyarakat, sedangkan Ilmu Pengetahuan Sosial adalah ilmu yang digunakan oleh manusia dengan menggunakan berbagai disiplin ilmu sosial. 

Semoga bermanfaat yah ^_^

Sumber1
Sumber2
Sumber3